WC merupakan salah satu bagian
dari rumah yang memiliki peran penting untuk membuang kotoran manusia yang ada
pada tubuh. WC yang mampet tentu akan menjadi sebuah bencana bagi banyak orang.
Aroma tidak sedap yang menyengat pada WC yang mampet akan memberikan
ketidaknyamanan bagi para penghuni rumah. Kalian tidak perlu memanggil petugas
untuk menyedot WC lagi, kalian bisa menggunakan beberapa cara mujarab dibawah
ini agar WC kalian tidak mampet lagi.
- Menggunakan Campuran
Cuka Dan Baking Soda
Dengan menggunakan bahan yang ada di rumah dapat membuat WC
pada rumah kalian tidak mampet lagi. Cuka yang sebagai bahan untuk memasak
dapat kalian gunakan untuk mengatasi WC yang mampet. Baking soda merupakan
bahan yang digunakan untuk memasak kue juga dapat mengatasi WC yang mampet.
Simak caranya dibawah ini.
?
Tuangkan terlebih dahulu baking
soda sebanyak 1 cangkir ke dalam WC
?
Biarkan terlebih dahulu baking
soda mengendap pada WC
?
Lalu tuangkan 2 cangkir cuka ke
dalam WC
?
Diamkan selama 1 jam lalu siram WC
kalian, dan WC kalian sudah tidak mampet lagi
- Siram Saja Air Panas
Cara berikutnya untuk mengatasi WC yang mampet adalah
dengan menyiram air panas ke dalam WC. Air panas dapat membantu menggugurkan
kotoran yang ada pada saluran WC yang tersumbat. Kalian dapat mengkombinasikan
cuka dan baking soda agar hasil menjadi lebih maksimal.
?
Tuang baking soda dan cuka seperti
pada poin 1
?
Lalu siram air panas pada baking
soda dan cuka
- Menggunakan Alat Sedot
WC
Cara untuk mengatasi WC yang mampet adalah dengan
menggunakan alat sedot WC. Cara sederhana ini dapat kalian lakukan jika kalian
memiliki alat sedot WC. Alat sedot WC biasanya memiliki bentuk yang beragam.
Pada umumnya, bahan dari alat sedot WC menggunakan bahan karet yang tebal untuk
mengangkat kotoran yang tersumbat. Kalian hanya perlu untuk menggerakkan alat
ini keatas dan kebawah berulang pada lubang WC. Pastikan kalian menggunakan
masker dan sarung tangan karena proses ini biasanya membuat air dapat nyiprat
ke segala arah.
- Soda Api Ampuh
Pada umumnya solusi untuk mengatasi WC yang mampet adalah
dengan menggunakan soda api. Soda api dapat kalian beli pada toko material
terdekat. Cara pengaplikasiannya juga cukup mudah.
?
Tuang soda api ke dalam WC
?
Tunggu beberapa saat sampai soda
api mengendap
?
Soda api akan mengeluarkan
gelembung, biarkan selama satu jam
?
Siram WC dengan air
Jika masih belum berhasil, kalian hanya perlu mengulang
kembali proses yang sama namun dengan meningkatkan kuantitas dari soda api
sedikit lebih banyak. Diamkan untuk waktu yang lebih lama juga lalu siram
kembali dengan air.
Tadi itu merupakan beberapa langkah yang dapat kalian
lakukan jika WC kalian mampet. Cara diatas dapat diterapkan dengan mudah di
rumah. Namun, tetap perhatikan WC dengan menjaga kebersihan serta tidak membuang
benda apapun kedalam WC yang akan menyebabkan WC mampet. WC yang mampet akan
menjadi sebuah ketidaknyamanan bagi para penghuninya. Jika WC dirawat dengan
baik maka rumah juga akan menjadi nyaman.
Rumah yang nyaman juga akan membuat
siapapun yang tinggal akan semakin betah. Jika kalian ingin mencari hunian yang
nyaman, Ray White Cikarang memiliki hunian yang pas untuk kalian. Ray White
Cikarang hadir untuk melengkapi kebutuhan hunian kalian. Apapun keputusan
Anda, percayakan urusan jual, beli, atau sewa rumah/properti Anda bersama Ray
White Cikarang. Info lebih lengkap dapat mengunjungi website di https://cikarang.raywhite.co.id.Find a home
that suits your lifestyle with Ray White!
Share