Terkadang berada di rumah bisa
menyebabkan stres setelah berkegiatan seharian. Hiburan yang biasa dilakukan
saat penghilang stress adalah dengan bermain game, menonton televisi, bermain
sosial media dan masih banyak yang lainnya. Namun, memiliki peliharaan di rumah
dapat menghilangkan stress juga lho. Maka dari itu banyak orang membeli hewan
peliharaan untuk menenangkan perasaan lelah mereka dan dapat menjadi salah satu
mood booster. Salah satu dari sekian
banyak hewan yang dipelihara di dalam rumah yaitu adalah ikan hias.
Kebanyakan orang memelihara ikan
hias di rumah karena dapat meningkatkan mood yang nyaman serta sekaligus dapat
memperindah suasana rumah dan dapat membuat rumah menjadi nyaman. Memelihara
ikan hias juga dapat mengatasi stress yang berlebih dan dapat meningkatkan
kesenangan bagi yang memeliharanya.
Memelihara ikan hias di rumah juga
bermacam-macam cara memeliharanya. Banyak orang memelihara ikan di kolam yang
dibangun di rumah. Namun, jika lahan rumah tidak begitu besar biasanya orang
juga dapat memelihara ikan hias di akuarium. Jika kalian dapat menyusun
sedemikian rupa komponen yang ada di dalam kolam maupun akuarium, akan terlihat
indah dan sedap untuk di pandang. Beberapa komponen tersebut adalah batu
kerikil, tumbuh-tumbuhan, karang kecil, dan lain sebagainya. Hiasan tersebut
akan membuat ikan yang kalian pelihara menjadi terlihat hidup di habitat
aslinya.
Jika kamu bingung harus memilih ikan
apa yang tepat untuk diletakkan di akuarium atau kolam kamu, berikut adalah
daftar jenis ikan yang dapat menghiasi rumah kamu dan bikin rumah kamu lebih
indah lagi.
1.
Ikan Guppy
2.
Ikan Sapu-sapu
3.
Ikan Koi
4.
Ikan Goldfish
5.
Ikan Black Ghost
6.
Ikan Lohan
7.
Ikan Arwana
8.
Ikan Cupang
9.
Ikan Ranchu
10.
Ikan Rainbowfish
Nah tadi itu adalah beberapa jenis
ikan hias yang bisa kamu pelihara di rumah dan dapat memperindah suasana rumah
kamu. Bagi kamu yang ingin menemukan rumah impianmu di kawasan Cikarang, Ray
White Cikarang hadir dengan memberikan penawaran rumah yang kamu impikan. Ray
White telah mempunyai pengalaman lebih dari 25 tahun dalam bidang properti.
Info selengkapnya dapat kamu kunjungi melalui website di Website Ray White Cikarang.
Dapatkan hunian impianmu melalui Ray White Cikarang dan pelihara ikan hias
didalam rumah impianmu.
Share